10 Desember 2020

BAB 9 Piutang (Soal dan Jawaban Pengantar Akuntansi)

Dalam penjualan dan pembelian barang akan terjadi pertukaran antara barang dan uang tunai. Namun, pada titik dimana uang tunai berpindah tangan bervariasi dengan transaksi, dan beberapa perusahaan memperbolehkan pelanggan untuk membeli barang secara kredit, pembelian kredit tersebut akan dicatat sebagai piutang.

Baca Juga : BAB 1 Pengantar Akuntansi dan Perusahaan (Soal dan Jawaban Pengantar Akuntansi)

BAB 9 Piutang

Gambar : Jan Vašek

Baca Juga : BAB 2 Menganalisis Transaksi (Soal dan Jawaban Pengantar Akuntansi)

Quotes of the day :

“The Pessimist Sees Difficulty In Every Opportunity. The Optimist Sees Opportunity In Every Difficulty.” – Winston Churchill

(Orang pesimis melihat kesulitan di setiap kesempatan. Orang optimis melihat kesempatan di setiap kesulitan)

Baca Juga : BAB 3 Proses Penyesuaian (Soal dan Jawaban Pengantar Akuntansi)

ISTILAH PENTING

Piutang usaha (account receivable) digolongkan sebagai aset lancar yang terjadi akibat penjualan barang atau jasa secara kredit dan dapat ditagih dalam waktu dekat misalnya 30 atau 60 hari.

Wesel tagih (notes receivable) merupakan pernyataan jumlah utang pelanggan dalam bentuk tertulis yang formaldengan periode kredit lebih dari 60 hari.

Piutang lainnya yaitu termasuk piutang bunga, piutang pajak, dan piutang karyawan atau pekerja, yang digolongkan sebagai aset lancar jika piutang tersebut dapat ditagih dalam waktu satu tahun. Jika tertagih lebih dari setahun maka digolongkan sebagai aset tidak lancar dan dilaporkan dibawah post investasi.

Baca Juga : BAB 4 Menyelesaikan Siklus Akuntansi (Soal dan Jawaban Pengantar Akuntansi)

Piutang tak tertagih adalah piutang yang sudah jatuh tempo tetapi belum ditagih.

Beban piutang tak tertagih (bad debt expense) atau beban piutang ragu-ragu (uncollectible accounts expense atau doubtfull account expense) adalah beban operasi yang dicatat dari piutang tak tertagih.

Metode penghapusan langsung (direct write-off method) mencatat beban piutang tak tertagih hanya pada saat suatu piutang dianggap benar-benar tak tertagih.

Metode penyisihan (allowance method) mencatat beban piutang tak tertagih dengan mengestimasi Jumlah piutang tak tertagih pada akhir periode akuntansi.

Nilai realisasi bersih (net realizable value) adalah selisih antara estimasi piutang tak tertagih dengan piutang usaha.

Wesel tagih atau surat perjanjian piutang (promissorry note) merupakan janji tertulis untuk membayar sejumlah uang (nilai nominal) biasanya disertai dengan bunga pada saat diminta atau pada waktu yang ditentukan di kemudian hari.

Baca Juga : BAB 5 Sistem Akuntansi (Soal dan Jawaban Pengantar Akuntansi)

penerima pembayaran (payee) adalah pihak yang berhak menerima uang dari wesel tagih.

Pembuat janji (maker) adalah pihak yang membuat janji.

Nilai nominal (face amount) merupakan jumlah saat wesel disepakati di awal.

Tanggapan penerbitan (issuance date) merupakan tanggal saat wesel diterbitkan.

Tanggal jatuh tempo (due date atau maturity date) merupakan tanggal saat wesel harus dibayar.

Tingkat bunga (interest rate) merupakan tingkat bunga yang harus dibayarkan atau nilai nominal pada perjanjian wesel tagih.

Perputaran piutang usaha (account receivable turnover) mengukur berapa kali piutang dapat diubah menjadi kas selama tahun berjalan.

Jumlah hari penjualan dalam piutang usaha (number of days sales in receivable) merupakan estimasi lamanya piutang belum dibayar.

Nilai jatuh tempo (maturity value) adalah jumlah yang harus dibayar saat jatuh tempo.

Baca Juga : BAB 6 Akuntansi Untuk Perusahaan Dagang (Soal dan Jawaban Pengantar Akuntansi)

SOAL DISKUSI DAN JAWABAN

Note : mohon maaf apabila jawaban yang saya berikan tidak sesuai dan atau terdapat kesalahan.

1. Apakah tiga penggolongan untuk piutang?

Yaitu : piutang usaha,  wesel tagih, piutang lainnya.

2. Delta Hardwere adalah toko peralatan besi kecil di pinggiran daerah Surabaya yang jarang memberikan kredit kepada pelanggan dalam bentuk piutang. Hanya sedikit pelanggan yang merupakan penduduk lama Surabaya dan memiliki sejarah bertransaksi di toko Delta yang diperbolehkan mendapatkan fasilitas piutang. Metode akuntansi untuk piutang tak tertagih yang manakah yang harus digunakan oleh toko Delta? Mengapa?

Yaitu metode akuntansi metode penghapusan langsung, karena seringkali digunakan oleh perusahaan perusahaan kecil dan perusahaan dengan sedikit piutang.

Baca Juga : BAB 7 Persediaan (Soal dan Jawaban Pengantar Akuntansi)

3. Jenis akun apakah (aset, liabilitas, dll.) penyisihan piutang tak tertagih, dan apakah saldo normalnya debit atau kredit?

Merupakan akun kontra aset atau akun kontra piutang usaha dengan saldo normal kredit.

4. Setelah akun-akun disesuaikan dan ditutup pada akhir tahun fiskal, akun piutang usaha memiliki saldo sebesar Rp 673.400.000 dan penyisihan piutang tak tertagih memiliki saldo sebesar Rp 11.900.000. Jelaskan bagaimana piutang usaha dan penyisihan piutang tak tertagih dilaporkan di laporan posisi keuangan?

Dalam laporan posisi keuangan, piutang usaha masih akan memiliki saldo debit sebesar Rp 673.400.000. saldo tersebut mencerminkan jumlah utang pelanggan pada akhir tahun. Penyisihan piutang tak tertagih memiliki saldo kredit sebesar Rp 11.900.000.

5. Secara konsisten, sebuah perusahaan menyesuaikan akun penyisihan piutang tak tertagih pada akhir tahun fiskal nya dengan menambah persentase tetap dari penjualan kredit bersih periode tersebut. Setelah tujuh tahun, saldo penyisihan piutang tak tertagih menjadi sangat besar dalam hubungannya dengan saldo piutang usaha. Berikan dua penjelasan yang memungkinkan.

1) Estimasi Berdasarkan Persentase Penjualan Oleh karena piutang usaha terjadi akibat penjualan secara kredit, maka beban piutang tak tertagih dapat diestimasi sebagai persentase persentase dari penjualan penjualan kredit.

2) Jika porsi penjualan penjualan kredit terhadap penjualan relatif konstan, maka persentase dari total penjualan atau penjualan bersih dapat digunakan, sebaliknya. Maka dalam kasus di atas estimasi atas persentase penjualan tidak dapat digunakan.

6. Dari dua metode untuk mengestimasi piutang tak tertagih, metode apakah yang memberikan estimasi paling akurat mengenai nilai realisasi bersih dari piutang usaha saat ini?

Yaitu metode analisis piutang karena menekankan pada nilai realisasi bersih dari piutang usaha sehingga penekanan lebih pada laporan posisi keuangan.

Sedangkan metode persentase penjualan menekankan pada penandingan pendapatan dan beban.

Baca Juga : BAB 8 Undang-Undang Sarbanes-Oxley, Pengendalian Internal, Dan Kas (Soal dan Jawaban Pengantar Akuntansi)

7. PT Narendra mengeluarkan wesel tagih ke PT Samudra. (a) Siapakah pihak yang akan menerima pembayaran (payee)? (b) Apakah nama akun yang digunakan PT Samudra untuk mencatat wesel tagih?

(a) Yaitu PT Samudra

(b) wesel tagih - PT Narendra (D) 

piutang usaha - PT Narendra (K)

8. Jika wesel tagih memiliki pembayaran pokok sebesar Rp 85.000.000 dan tingkat bunga 6% pertahun, apakah bunga yang dibayarkan menjadi Rp 5.100.000? Jelaskan.

Iya, karena Bunga = Pokok X Tingkat Bunga X Masa Bunga/Masa Setahun.

Bunga = Rp 85.000.000 X 6% X 12/12 = Rp 5.100.000.

9. Pembuat wesel tagih sebesar Rp 240.000.000, 90 hari, dan bunga 6% pertahun gagal membayar pada saat jatuh tempo 30 November. Akun apakah yang harus di debit dan dikredit oleh penerima pembayaran untuk mencatat wesel tagih yang gagal bayar?

Piutang usaha - Pembuat wesel (D) Rp 243.600.000

wesel tagih - Pembuat wesel (K) Rp 240.000.000

pendapatan bunga (K) Rp 3.600.000

Rp 240.000.000 x 12% x 3/12 = Rp 3.600.000

Baca Juga : BAB 10 Aset Tetap Dan Aset Tak Berwujud (Soal dan Jawaban Pengantar Akuntansi)

10. Wesel tagih yang tidak ditepati pada soal No. 9 di atas dibayar tanggal 30 Desember oleh pembuat wesel, ditambah bunga keterlambatan 30 hari sebesar 9%. Ayat jurnal apakah yang harus dibuat untuk mencatat penerimaan pembayaran?

Kas (D) Rp 245.427.000

 Wesel tagih - Pembuat wesel (K) Rp 240.000.000

 Piutang bunga (K) Rp 3.600.000

 Pendapatan bunga (K) Rp 1.827.000

Rp 243.600.000 x 9% x 1/12 = Rp 1.827.000

Baca Juga : BAB 11 Liabilitas Lancar Dan Penggajian (Soal dan Jawaban Pengantar Akuntansi)

Baca Juga : BAB 12 Akuntansi Untuk Persekutuan (Soal dan Jawaban Pengantar Akuntansi)

banner
Previous Post
Next Post

0 Post a Comment: