9 September 2021

Bagan Akun

PENGANTAR AKUNTANSI Adaptasi Indonesia EDISI 25

BAB 2 Menganalisis Transaksi

Carl S. Warren | James M.Reeve | Jonathan E. Duchac | Novrys Suhardianto | Devi Sulistyo Kalanjati | Amir Abadi Jusuf | Chaerul D. Djakman


Gambar : aymanejed

Bagan Akun

Suatu kelompok akun untuk sebuah entitas bisnis disebut buku besar (ledger). Daftar akun yang terdapat dalam buku besar disebut bagan akun atau daftar akun (chart of accounts). Akun biasanya didaftar berurutan sesuai dengan yang ditampilkan dalam laporan keuangan. Akun laporan posisi keuangan biasanya disebutkan terlebih dahulu, dengan urutan aset, liabilitas, lalu ekuitas pemilik. Akun laporan laba rugi disebutkan kemudian, dengan urutan pendapatan dan beban.

Aset (assets) adalah sumber daya yang dimiliki oleh entitas bisnis. Sumber daya tersebut dapat berupa benda yang mempunyai wujud fisik, seperti kas dan bahan habis pakai, atau benda yang tidak berwujud tapi memiliki nilai, seperti hak paten, hak cipta, dan merek dagang. Beberapa contoh aset meliputi piutang, beban dibayar di muka (seperti asuransi), gedung, peralatan, dan tanah.

Liabilitas (liabilities), disebut juga sebagai liabilitas, adalah utang kepada pihak luar. Liabilitas sering mudah dikenali di laporan posisi keuangan dengan nama-nama akun yang disertai kata utang Contoh liabilitas adalah utang usaha (accounts payable), wesel bayar (notes payable), dan utang upah (wages payable). Kas yang diterima sebelum jasa diberikan akan menimbulkan liabilitas untuk melakukan jasa. Komitmen atas jasa di masa mendatang ini sering disebut. ndapatan yang belum dihasilkan atau pendapatan diterima di muka (unearned revenues). Misalnya, uang berlangganan majalah diterima oleh penerbit dan uang kuliah yang diterima oleh universitas di awal semester.

Ekuitas pemilik atau modal pemilik (owner's equity) adalah hak pemilik terhadap aset perusahaan setelah seluruh liabilitas dibayarkan. Untuk perusahaan perseorangan, ekuitas pemilik dalam laporan posisi keuangan diwakili oleh saldo akun modal pemiliknya. Akun prive atau penarikan pemilik (drawing) menunjukkan jumlah penarikan yang dilakukan pemilik untuk kepentingan pribadi.

Pendapatan (revenues) adalah kenaikan dalam ekuitas pemilik sebagai hasil dari
menjual barang atau jasa ke pelanggan. Contohnya adalah pendapatan jasa (fees earned), pendapatan penjualan (fares earned), pendapatan komisi, dan pendapatan-sewa.

Beban (expenses) merupakan hasil dari penggunaan aset atau jasa dalam proses menghasilkan pendapatan. Contohnya meliputi beban gaji karyawan, beban sewa, beban utilitas (listrik, air, telepon), beban bahan habis pakai, dan beban lain-lain.

Bagan akun dirancang untuk memenuhi kebutuhan informasi laporan keuangan bagi manajer perusahaan dan pengguna lainnya. Akun dalam bagan akun diberi nomor untuk digunakan sebagai referensi. Sistem penomoran yang fleksibel biasanya digunakan sehingga akun baru dapat ditambahkan tanpa memengaruhi nomor akun lain.

banner
Previous Post
Next Post

0 Post a Comment: